Senin, 26 Oktober 2009

Drum Band

Saat SMP aku ikut ekstrakurikuler Drumband atau Marchingband. Aku belajar bermain not-not musik. Setiap hari kami latihan, terkadang sampai malam. Demikian pula hari minggu. Dilingkungan sekolah kami termasuk kualifikasi yang baik, sayang peralatan kami sering tidak sebanyak pesertanya. Terpaksa pinjam kesekolah lainnya. Aku suka sekali ikut kegiatan ini. Bermain musik dan berkeliling kota, wow... merupakan perpaduan yang hebat. Sayangnya, aku tak bisa menggaet hati siapapun untuk kujadikan sahabat. Kegiatan kami yang padat, hanya menyisakan perhatian pada apa yang dikerjakan. So, we just friends tanpa ada ikatan batin yang kuat. Hufp... Sebenarnya asyik, tapi suasana persahabatannya masih terasa indah di SDku, maklum anak desa emang berbeda dengan anak kota ya... atau aku yang susah menyesuaikan diri??? I dont know...

Minggu, 25 Oktober 2009

Adikku sayang...

Aku sangat pingin punya adik. Karena aku adalah anak tunggal. Tapi ibuku menolak keinginanku, karena beliau trauma. Maklum, aku lahir cesar. Tapi keajaiban muncul, sekitar setahun setelah permintaanku, ternyata aku dianugrahi Tuhan adik laki-laki. Aku senang sekali. Dia begitu lucu, mungil, dan menggemaskan. Namanya Ali Wahyu Purnomo. Aku sangat perhatian padanya. Dia suka sekali kunyanyikan lagu-lagu kebangsaan. Maklum, cuma lagu itu yang kuhafal hehehe...
Bahkan, saat aku Ebtanas kelas 6, tidak ada lagi yang perhatian dengan belajarku. Aku gak peduli. Aku mencintai adikku. Sebagai ucapan terimakasihku pada Tuhan, ku persembahkan nilai bagus hasil Ebtanasku. Dan lihat, aku diterima di SLTP N 1 Banyuwangi. SLTP favorit di kotaku. Thanks my God and my Brother...